Rabu, 29 April 2009

Bila Seks Mulai Menjadi Rutinitas yang Membosankan

Seiring berjalannya waktu, semakin lama perjalanan pernikahan, banyak pasangan tak menyadari pentingnya sentuhan. Kebosanan seksual bisa dibilang merupakan epidemik. Gejalanya antara lain: pasangan yang saling mencintai, jarang cekcok, ingin keadaan selalu baik-baik, dan kehidupan seks adalah kegiatan rutin. Pasangan seperti ini biasanya menghindari perubahan, tak ingin mencoba risiko, dan cenderung bermain "aman".

Trina Read, kolumnis sebuah situs khusus pasangan, mengatakan, ada banyak penyebab kebosanan seksual. Untuk pasangan yang sibuk, kebosanan seksual sering termanifestasi dalam bentuk seks yang "buru-buru". "Lekas tanggalkan pakaianmu!", atau "Cepatlah capai puncakmu!". Intinya, pasangan didorong untuk cepat melakukan dan menyelesaikan supaya yang lain bisa langsung tidur, demikian menurut Trina.

Kebosanan seksual ini menyebabkan kegiatan bercinta hanya sebagai kegiatan yang rutin, atau hanya untuk memenuhi kewajiban sebagai suami-istri (atau lebih parah, sebagai alat membantu cepat tidur), alih-alih sebagai aktivitas yang memperkuat keintiman Anda dan suami. Padahal, orgasme kedua pihak merupakan suatu hal yang bisa mengeratkan hubungan pasangan. Pasangan seperti ini membutuhkan sesuatu yang baru, lucu, menyenangkan, atau sedikit berbahaya untuk "menghidupkan" hubungan atau membuat suasana lebih seru.

Yang diperlukan hanyalah kemauan keduanya untuk mengambil waktu berduaan. Hentikan diri dari kesibukan dan nikmati sentuhan (juga menyentuh) sayang dari pasangan. Bermanja-manjaan dan berpelukan adalah tindakan sentuhan yang membantu pasangan untuk tetap intim. Menyentuh orang lain dengan tujuan untuk menenangkan adalah hal yang berbeda dari hanya sekadar sentuhan dengan hasrat untuk bercinta. Sentuhan kasih sayang di antara pasangan bisa membantu untuk menenangkan, menyayangi, dan membawa keduanya lebih dekat.

Namun ironisnya, sentuhan untuk menenangkan dan penuh kasih ini terkadang disepelekan. Mungkin pada awal pernikahan, suami atau Anda terbiasa untuk langsung menyentuh titik-titik genital, dan kebiasaan ini terbawa terus ke dalam pernikahan. Karena pengulangan pola yang sama, pasangan bisa merasa bosan dan menebak gerakan berikutnya dari Anda. Memang, di tengah kesibukan membagi tugas antara pekerjaan dan mengurus anak-anak, wajar jika Anda dan suami merasa kelelahan untuk mencoba kegiatan seks baru. Namun, hanya dengan saling memeluk, tidur bersebelahan sambil bercerita sebelum terlelap, dan saling menyentuh pun bisa membantu keintiman Anda.

Jika Anda memiliki waktu dan tenaga lebih, Anda bisa berinisiatif dengan membeli krim atau lotion pijat, lalu mulailah untuk memberikan pijatan terbaik untuk pasangan yang selama ini telah membuat segala sesuatunya lebih indah untuk Anda. Tanyakan pada pasangan, di mana mereka ingin disentuh? Jika ia membiarkan Anda yang memegang kendali, coba mulai dari kaki, naik ke betis, paha, bokong, punggung, pundak, lengan, dan ke ujung-ujung jarinya. Jangan lupa untuk menanyakan feedback. Siapa tahu ia tergerak untuk memulai sesuatu yang baru juga besok malam. Ingatlah, bahwa sentuhan yang tulus adalah komoditas yang paling diperlukan dalam kegiatan seksual yang sehat.

Amalan Sunah



Suatu ketika, Rasulullah SAW menawarkan kepada Rabi'ah bin Malik Al-Aslami, ''Mohonlah sesuatu!'' Rabi'ah menjawab, ''Aku memohon agar dekat Anda di surga.'' Lalu, beliau bertanya, ''Adakah permohonan lainnya?'' Rabi'ah menjawab, ''Itu saja.'' Beliau bersabda, ''Bantulah dirimu dengan memperbanyak sujud.'' (HR Muslim).

Banyak orang mengira, ibadah sunah hanya pelengkap amalan wajib yang sifatnya sukarela. Bila sempat, dikerjakan. Jika tidak, ditinggalkan begitu saja.

Amalan sunah sering ditinggalkan karena kurangnya pengetahuan akan keistimewaan ibadah ini. Padahal, meninggalkan ibadah sunah berarti kerugian baginya karena tidak memperoleh pahala saat ada kesempatan untuk meraihnya.
Rasulullah SAW bahkan memperingatkan mereka yang malas beribadah sunah, ''Siapa membenci sunahku, bukan golonganku.'' (HR Muttafaq Alaih).

Selain itu, ibadah sunah memiliki beberapa keistimewaan. Pertama, bisa dekat dengan Rasulullah SAW di surga. Dijelaskan hadis di atas, memperbanyak sujud adalah dengan banyak mengerjakan shalat sunah. Amalan inilah yang akan mengantarkan pelakunya menyertai Rasulullah di surga.

Beliau bahkan mendapatkan penghargaan untuk menempati surga paling tinggi (maqaman mahmudan) berkat shalat sunah tahajud yang jarang beliau tinggalkan (QS Al-Isra' [17]: 79).

Kedua, menyempurnakan ibadah wajib. Rasulullah bersabda, ''Amal yang pertama kali dihisab hari kiamat adalah shalat. Allah SWT berfirman kepada malaikat, 'Periksalah shalat hamba-Ku, cukup atau kurang? Jika cukup, catat. Jika kurang, periksa lagi, apakah hamba-Ku punya amal shalat sunah? Jika punya, kekurangan shalat wajibnya ditambal shalat sunahnya.' Baru setelah itu, amalnya dihisab.'' (HR Abu Dawud).

Ketiga, menyucikan jiwa pelakunya. Rasul bersabda, ''Lima perkara termasuk fitrah: mencukur bulu kemaluan, khitan, memotong kumis, mencabut bulu ketiak, dan memotong kuku.'' (HR Bukhari). Keempat, menjadi wali dan kekasih Allah SWT yang selalu dicintai-Nya.

Saat Allah mencintainya, Allah akan menyertai pendengarannya yang ia gunakan untuk mendengar, penglihatannya yang ia gunakan untuk melihat, tangannya yang ia gunakan untuk memegang, dan kakinya yang ia gunakan untuk berjalan.
''Jika ia memohon sesuatu kepada-Nya, pasti Allah mengabulkan. Dan, jika ia memohon perlindungan, pasti Allah akan mengabulkan untuknya.'' (HR Bukhari).

Senin, 27 April 2009

Kapan Anda Terlihat Paling Seksi?


Bagaimana pun gaya Anda, Anda akan tetap seksi bagi pasangan.


Jika Anda mengamati teman-teman pria saat sedang berkelakar sambil menonton televisi, Anda mungkin akan heran mendengar komentar-komentar mereka tentang perempuan. "Gila, seksi banget nih cewek!" begitu kata mereka, padahal Anda (dan umumnya teman-teman perempuan) menganggap perempuan yang dimaksud biasa-biasa saja. Kulit pun cenderung gelap. Atau, "Yah, cantik sih, tapi nggak menarik!", padahal Anda harus berkhayal dulu untuk membayangkan bagaimana bila Anda secantik perempuan tersebut. Komentar yang lebih menyebalkan adalah, "Wah, yang ini sih bukan buat dikawinin!" Alamaaak....

Namun pria memang cenderung melihat daya tarik fisik perempuan secara berbeda dengan kita. Pria adalah visual hunter. Mereka menggunakan mata untuk menemukan wanita yang disukai secara detail, dari wajah (termasuk tatapan matanya), tubuh, hingga kaki yang jenjang. Dan jangan mengatakan bahwa Anda tidak mengetahui hal ini. Itu sebabnya kan, kita memakai make up, rok mini, sepatu high heels, atau bahasa tubuh yang sedemikian rupa, agar terlihat saat pria melakukan "screening" di antara begitu banyaknya wanita? Hal ini yang membedakan pria dari kita: kita hanya dapat menilai menarik-tidaknya perempuan lain dari wajahnya.

Apa yang terlihat menarik pada satu wanita, juga bisa terlihat biasa saja bagi pria lain. Inilah yang terjadi ketika mereka mulai berbicara dengan hati. Tidak heran, saat Anda sibuk menyeka peluh sehabis jogging, suami segera menyambut Anda sambil mengatakan bahwa Anda tampak begitu seksi.

Untuk melihat apa yang disukai pria dari wanita -dari cara berpakaiannya, hingga kapan wanita terlihat paling seksi- majalah Redbook membuat survey yang melibatkan 100 pria. Dari survey tersebut terlihat:

56% pria menyukai wanita yang mengenakan tank top dan jeans,
79% pria menyukai wanita yang memakai gaun santai yang feminin,
64% pria menyukai tipe the girl next door, atau gaya perempuan kebanyakan,
67% pria menyukai wanita dalam keadaan polos seperti saat bangun tidur.

Dari angka persentase secara umum ini, Anda juga dapat melihat penilaian secara lebih terinci. Misalnya, 79% pria senang saat pasangannya mengenakan atasan dengan belahan yang rendah, karena sesuatu yang terlihat "sedikit" itu justru membuat mereka tergetar. Hal-hal lain yang terungkap dari hasil survey tersebut antara lain:

Kelembutan: 72% pria senang saat pasangannya yang mengenakan sweater berbahan lembut meringkuk dalam pelukannya. "Bahan yang terlihat lembut dan halus saat disentuh membuat wanita terlihat seksi," begitu kata Judd, 30, dari Brooklyn, NY.

Gaya yang cool: 56% pria senang perempuan yang bergaya dress-down, seperti jeans dengan t-shirt atau tank top putih. Alasannya, kaus putih dan jeans akan selalu menjadi paduan yang pas dan tidak mungkin salah.

Gaun yang feminin: 79% pria senang perempuan yang berdandan feminin dengan terusan yang girly. "Saya senang gaun ringan yang melayang saat tertiup angin," jelas Barry, 27, dari Rochester, NY.

Gaya natural: 64% pria senang dengan gaya wanita kebanyakan, yang alami tak tersentuh make up.

Gaya polos, sedikit messy: 67% pria senang saat mendapati pasangannya terbangun dari tidur. Anda akan terlihat acak-acakan, namun dalam cara yang menyenangkan.

Pakaian yang pas di badan: 60% pria tergila-gila pada pasangannya yang mengenakan atasan ketat, atau pencil skirt yang menonjolkan pinggul yang berisi.

Ini hanya beberapa contoh saja dari hasil survey tersebut. Bagaimana dengan Anda? Kapan Anda merasa begitu seksi?

Berteman dengan Mantan Pacar, Mungkinkah?



Putus hubungan dari sebuah hubungan yang bermakna dalam adalah suatu pengalaman yang menyakitkan. Namun, mengubah kisah percintaan dari kisah romantis menjadi hubungan yang platonik (cinta yang bersifat persaudaraan) hanya bisa menambahkan rasa sakit di hati.

Seorang teman wanita yang baru saja putus hubungan dari kekasihnya berkeluh-kesah. Meskipun sudah memutuskan berpisah, namun sang mantan pacar tak mau benar-benar putus hubungan. Meluncurlah kata-kata, “Kita jadi teman saja, ya?” dari si pria. Kata-kata tersebut diucapkan oleh mereka yang siap untuk keluar dari sebuah hubungan romantis kepada pihak yang belum ingin hubungan tersebut berakhir.

Apakah pertemanan adalah jawaban yang terbaik setelah putus hubungan? Biasanya kata-kata tersebut diucapkan untuk melunakkan kata-kata putus dan dimaksudkan untuk menolong pihak yang diputuskan agar tak terlalu berkabung atas putusnya tali percintaan mereka. Namun, apakah pertemanan ini penting?

Michael Vincent Miller, PhD, pengarang Intimate Terrorism mengatakan bahwa berduka cita atau menangisi berakhirnya hubungan adalah faktor penting untuk penyembuhan sakit hati. Ini penting karena jatuh cinta membawa seseorang masuk ke dalam sebuah wilayah yang penuh risiko. Dua orang yang jatuh cinta menempatkan dirinya ke dalam tangan pasangannya. Karena hal inilah, ketika putus hubungan, muncul rasa pahit ditinggalkan dan merasa sendiri.

Miller juga mengatakan bahwa bersedih adalah proses berjalan untuk mengeluarkan "saya" dari "kita". Ini memberikan sebuah jalan untuk kembali mengumpulkan kepercayaan diri untuk kembali mandiri. Meski persahabatan setelah putus bisa memberikan kelegaan sementara, namun hal ini ternyata menghambat sebuah jalan penyembuhan untuk kembali sendiri.

Semua manusia, dalam perkembangannya pasti akan merasakan sebuah kehilangan yang perlu ditangisi. Di berbagai tahapan kehidupan, kita semua terdorong di luar keinginan dan kenyamanan kita untuk masuk ke dalam sebuah situasi baru. Misalnya, langkah pertama bayi menandakan akan mulai keluarnya ia dari zona nyamannya saat digendong. Seorang dewasa muda yang baru masuk kuliah dan harus indekost di dekat kampusnya mungkin merasa senang akan kebebasan barunya, namun ia juga harus bisa menghadapi homesickness. Untuk semua rasa sedih itu, ada hal-hal baik yang dipelajari dan didapat. Kesedihan bisa dikatakan adalah rasa sakit untuk pertumbuhan manusia.

Semua kisah cinta akan berakhir, meski ada juga kisah cinta yang akan bertahan seumur hidup. Ketika rasa kehilangan melanda, maka akan sulit untuk menemukan jalan keluarnya, atau bahkan bagaimana menanggungnya. Banyak orang yang berada dalam kesedihan beralih ke obat-obat antidepresan, yang mungkin bisa mengurangi sakit di persendian, tapi tak akan banyak membantu pemulihan diri dari sakit hati.

Bersedih mengajarkan kita untuk menerima akhir dari rasa cinta, dan membantu kita memulai proses untuk menjadi diri kita lagi. Memang benar, diri yang sudah mengalami kesedihan tak akan sama seperti diri Anda ketika masih berada dalam hubungan. Meski luka bisa sembuh, namun akan tetap meninggalkan bekas. Tetapi banyak hal yang bisa Anda raih dari sekadar berhasil melewati rasa sakit putus hubungan. Ada pula kemungkinan untuk menjadi seseorang yang lebih baik dari saat Anda masih bersamanya. Sama seperti semua seni dan skill, satu-satunya cara untuk memelajarinya adalah melalui praktik, suka atau tidak. Tetapi untuk apa pun itu, nikmatilah hidup ini selagi mungkin.

Trik Menjadi Sahabat Para Pria



Seringkali bekerja atau bergaul di lingkungan yang didominasi kaum perempuan memang sedikit menyesakkan. Perempuan gemar mencari sekutu untuk membicarakan perempuan lain, atau enggan bergaul dengan orang di luar gengnya. Situasi pergaulan seperti ini kerap membuat kita menjadi gerah, dan "mengundurkan diri" dari gaya pertemanan yang manis di depan namun menusuk di belakang. Anda memilih mencari "ketenangan" dengan berteman dengan para pria.

Bagi banyak perempuan lain, berteman dengan para pria memang lebih menyenangkan. Mereka tidak saling membicarakan teman di belakang, kecuali untuk keperluan mengolok-olok. Pria juga tidak saling iri hati, atau enggan berteman dengan Anda karena Anda dianggap sebagai ancaman. Mereka juga tidak saling ngatur, atau memaksakan keinginannya sendiri.

Nah, ada tujuh cara bila Anda ingin menjadi sahabat kaum pria. Cara ini juga bisa Anda terapkan jika Anda baru bekerja di lingkungan yang didominasi kaum pria, dan Anda ingin segera diterima oleh mereka.

1. Jangan berusaha terlalu keras.
Bagus bila Anda memang senang minum bir, berolahraga, atau main biliar. Namun, tak perlu berusaha mati-matian mempelajari permainan yang tak Anda kuasai, atau tontonan yang tak Anda nikmati, hanya untuk bisa bersama-sama dengan mereka. Jangan sampai ketika Anda mulai bosan dengan kegiatan tersebut, Anda merengek pulang. Intinya, jadilah diri sendiri.

2. Nyambung dengan obrolannya.
Ingat, "obrolan nyambung" harus berlaku dua arah. Tidak adil bila hanya pria yang harus mengerti apa yang Anda bicarakan. Anda pun harus mengerti apa yang mereka bicarakan. Bila teman pria mengajak Anda ngobrol tentang sesuatu hal yang sedang menjadi minatnya, misalnya bersepeda, tunjukkan bahwa Anda tertarik dengan obrolan itu. Anda tidak harus ikut membeli sepeda supaya bisa bersama-sama dengan mereka, cukup dengan menanyakan merek sepeda yang berkualitas namun harganya murah, apa aksesori yang dibutuhkan, atau menanyakan pengalaman mereka yang seru.

3. Berpikirlah seperti mereka.
Tidak ada salahnya bila sesekali Anda menertawakan dirty jokes, atau ikut mengomentari karyawan kantor sebelah yang cantik. Namun jangan sampai Anda tidak paham saat mereka mulai melakukan pelecehan (meskipun hanya melalui kata-kata) terhadap perempuan lain, atau saat mereka bersikap chauvinistic.

4. Bicarakan langsung bila ada konflik, dan jangan bertengkar di depan banyak orang. Jauhkan kebiasaan mendiamkan teman saat ada masalah, atau mendendam saat merasa kalah. Pria biasanya juga tidak mempermasalahkan hal-hal kecil, jadi Anda pun tak perlu memasukkan dalam hati bila ada sesuatu yang mengganggu Anda.

5. Jangan ribet.
Mau diajak makan saja ribet membereskan make-up di toilet, mau diajak nongkrong malas karena yang lain naik motor (dan Anda takut rambut Anda kusut), mau jalan agak jauh bete karena sedang tidak bawa payung (Anda takut kulit jadi keling). Sikap seperti ini sama sekali tidak fun sehingga mereka malas mengajak Anda lagi.

6. Selalu bawa makanan kecil.
Pria senang berteman dengan teman wanita yang menjadi kulkas berjalan, alias selalu siap dengan makanan. Entah Anda hanya membawa persediaan saus sambal dalam sachet, sepotong kue, atau nasi bungkus yang tak mampu Anda habiskan sendiri. Mereka akan mencari Anda karena hafal dengan kebiasaan Anda menimbun makanan.

7. Ajak teman-teman Anda yang masih single.
Tidak ada cara yang lebih baik untuk memberi kesan menyenangkan pada teman-teman pria Anda yang masih lajang, daripada memperkenalkan mereka pada teman-teman wanita Anda yang juga masih sendiri. Lain waktu para pria ini akan senang mengajak Anda hangout lagi karena berharap Anda akan membawa teman-teman Anda.

Jangan Pelihara Rasa Benci



Suatu hari, ketika Nabi saw sedang berkumpul dengan para sahabat di dekat ka'bah, seorang lelaki asing lewat di hadapan mereka. Setelah lelaki itu berlalu, Nabi berujar kepada para sahabat, ''Dialah ahli surga.'' Dan hal itu dikatakannya sampai tiga kali.

Atas pernyataan Nabi tersebut, timbul penasaran di kalangan para sahabat, terutama Abdullah bin Umar yang memang dikenal sangat kritis. ''Ya, Rasulullah,'' tanya Abdullah, ''Mengapa engkau katakan itu kepada kami, padahal selama ini kami tidak pernah mengenalnya sebagai sahabatmu? Sedang terhadap kami sendiri yang selalu mendampingimu engkau tidak pernah mengatakan hal itu?''

Lalu sebagai seorang uswah, Nabi memberikan jawaban diplomatis yang sangat bijak. ''Jika engkau ingin tahu tentang apa yang aku katakan, silakan engkau tanyakan sendiri kepadanya.'' Karena rasa penasarannya sangat tinggi, suatu hari Abdullah bin Umar menyengajakan diri untuk berkunjung ke rumah orang asing itu.

''Ya, akhie,'' kata Abdullah, ''kemarin sewaktu engkau lewat di hadapan kami, Rasulullah mengatakan bahwa engkau seorang ahli surga. Apa gerangan yang menjadi rahasianya sehingga Rasulullah begitu memuliakanmu?''

Lelaki itu tersenyum, kemudian menjawab, ''Sesungguhnya aku tidak pernah melakukan apa-apa. Aku bahkan tidak memiliki kekayaan apa-apa. Baik ilmu maupun harta yang bisa kusedekahkan. Yang kumiliki hanyalah kecintaan. Kecintaan kepada Allah, kepada Rasulullah dan kepada sesama manusia. Dan setiap malam menjelang tidur, aku selalu berusaha menguatkan rasa cinta itu, sekaligus berusaha menghilangkan perasaan benci yang ada kepada siapa saja. Bahkan terhadap orang-orang kafir sekalipun.''

Memelihara perasaan benci dan marah, berarti menyimpan egoisme. Adanya perasaan benci, berarti adanya sikap untuk menyalahkan orang yang dibenci itu. Dan menyalahkan orang lain berarti membenarkan sikap dan tindakan sendiri.

Padahal sikap semacam itu sudah sejak awal diklaim syetan pada penciptaan Adam as. Kisah tersebut memberikan gambaran kepada kita, bahwa perasaan benci, bukan hanya mengakibatkan fitnah dan permusuhan, tetapi juga dapat menimbulkan penyakit batin yang sangat fatal, sekaligus menjauhkan diri dari surga yang menjadi dambaan setiap mukmin.

Sehingga sikap yang paling bijaksana adalah, selalu berusaha untuk mengintrospeksi diri, sekaligus menjadi orang yang pemaaf. Sebab itulah yang selalu dilakukan Nabi sepanjang perjalanan hidupnya. Sedangkan hidup Nabi adalah contoh bagi setiap mukmin. - ahi

Kamis, 16 April 2009

Banyak Cara Mengungkapkan Rasa Cinta


Untuk ide mengingatkannya betapa Anda mencintainya, berikan catatan cinta di dasar gelas berisi jus milik si dia. Sehingga ketika jusnya habis, ia bisa membaca tulisannya


Jika selama ini Anda terus-menerus mengungkapkan rasa cinta melalui perkataan, mengapa tidak mengubahnya sesekali dengan menyatakannya melalui tindakan unik? Tak perlu serta-merta membelikan suami Anda barang-barang mahal atau menyelenggarakan pesta besar-besaran. Cukup dengan tindakan-tindakan kecil yang manis dan membekas. Jadilah kreatif, seru, romantis, lucu, tetapi jangan lupa untuk tetap menjadi diri sendiri.

Ini ide-ide unik yang bisa Anda lakukan untuk suami:

1. Tempelkan kertas bertuliskan pesan lucu di bagian luar dasar gelas berisi jus untuk suami. Perhatikan ketika ia menemukan harta karun di akhir minumannya. Pastikan tulisan tersebut menghadap ke arah dalam gelas, bukan ke arah luar, agar bisa terbaca ketika ia selesai menghabiskan jus atau susunya.

2. Awali hari dengan membawakan kopi atau mencetak rotinya dengan cetakan kue berbentuk hati.

3. Selalu mengucapkan terima kasih ketika ia melakukan sesuatu yang baik. Tentunya, ucapkan dari dalam hati dan beri tatapan hangat, lengkapi dengan sedikit senyuman.

4. Ketika rumah sedang sepi, kejutkan si dia dengan makan malam sambil piknik di lantai beralaskan karpet di ruang keluarga, atau di halaman jika itu adalah malam yang indah.

5. Bungkus cokelat batangan dengan kertas bertuliskan kata-kata manis, seperti "have a sweet day".

6. Panaskan mobilnya di pagi hari sebelum ia berangkat, tinggalkan catatan di setirnya dengan tulisan manis, seperti "I love you with all my heart".

7. Kejutkan sidDia dengan membawakan makan siang ke kantornya.

8. Kirimkan pesan-pesan singkat manis di waktu-waktu luang, seperti "sedang memikirkan kamu" atau "kamu seksi", dan sebagainya.

9. Sisipkan pesan di bawah bantal yang bertuliskan, "I love you".

10. Ciptakan kartu buatan sendiri, seperti guntingan kertas berwarna berbentuk hati yang ditempelkan pada kartu ucapan, lalu berikan kutipan kata-kata cinta.

Ini adalah sedikit contoh-contoh lucu yang bisa Anda lakukan sendiri. Ciptakan ritual ucapan cinta untuk si dia. Jangan sia-siakan waktu untuk terus mengingatkan si dia betapa Anda mencintainya. Mudah-mudahan si dia pun makin mencintai Anda.

CLBK, Perlukah Dianggap Serius?

Anda bertemu seorang mantan pacar, dan segera menyadari bahwa Anda berdua masih menyimpan perasaan yang sama. Anda teringat kembali dengan masa-masa manis ketika bersamanya, tetapi juga mengkhawatirkan akan mengulang kesalahan yang membuat hubungan Anda dulu berakhir. Bagaimana mengetahui bahwa cinta lama yang bangkit kembali ini (CLBK) perlu dilanjutkan ke arah yang lebih serius, ataukah lebih baik kita melupakan masa lalu saja?

Bila Anda becermin kepada pengalaman orang lain, mungkin akan ada kelompok yang memilih untuk memberikan kesempatan kedua bagi seorang mantan. Bagaimana pun juga, setiap orang bisa melakukan kesalahan, dan patut dimaafkan. Namun kelompok yang lain mengambil pilihan kedua: jika seorang mantan telah menyakiti Anda, atau kepribadian Anda berdua memang tidak pernah bisa saling melengkapi, untuk apa mencobanya lagi?

Perpisahan yang dulu terjadi seharusnya telah memberi Anda waktu untuk berpikir apa yang salah dengan hubungan Anda saat itu. Inilah yang bisa dijadikan pijakan untuk membuat pilihan saat ini. Meskipun begitu, perlu Anda sadari bahwa tidak ada jaminan bahwa kesempatan kedua yang Anda berikan ini akan membuat hubungan menjadi langgeng. Bila masih ada keraguan untuk melanjutkan hubungan, pikirkan hal ini:
1. Seburuk apa situasi yang ditimbulkan akibat perpisahan dulu terhadap hidup Anda?
2. Apakah Anda melihat perubahan yang baik pada sikap mantan kekasih?
3. Apakah hidup Anda akan lebih baik bersamanya?

Bila Anda mampu menjawab semua pertanyaan tersebut dengan jujur, kini saatnya Anda berdialog dengan mantan kekasih mengenai kemungkinan untuk menjalin kembali hubungan yang sempat terputus. Pastikan:

Masih ada cinta di antara Anda. Apakah hanya Anda yang menginginkan hubungan ini, atau hanya dia yang masih merasakan cinta? Hubungan hanya akan terjadi bila diinginkan oleh kedua belah pihak. Jika Anda masih merasa belum yakin, artinya Anda masih membutuhkan waktu untuk memahami perasaan dan keinginan Anda. Hati-hati, jangan mencampuradukkan cinta dengan kebutuhan akan pasangan.

Atasi keraguan. Apa yang membuat Anda berpikir bahwa kali ini hubungan akan berhasil? Berpikirlah dengan jujur, karena keraguan akan menghancurkan semua usaha Anda. Pahami, keraguan apa yang Anda rasakan, dan cobalah untuk mengatasi hal tersebut lebih dulu. Jika Anda memutuskan untuk kembali bersama mantan, miliki keyakinan untuk dapat mengatasi keraguan yang ada.

Hadapi masalah Anda berdua. Bersediakah Anda dan mantan untuk saling memperbaiki diri, dan menghadapi masalah yang pernah Anda alami bersama? Ingatlah, bahwa Anda tidak mungkin meminta orang lain mengubah sifatnya. Akuilah bahwa Anda juga memiliki kesalahan yang menyebabkan putusnya hubungan. Apakah Anda terlalu pasif, posesif, tidak sensitif, tidak mau mendengarkan, atau tidak mampu berempati dengan mantan? Lalu pikirkan, apakah Anda dapat memberikan reaksi yang berbeda jika terjadi masalah seperti itu lagi? Bicarakan dengan pasangan, dan katakan apa yang dapat Anda lakukan untuk memperbaiki hal ini.

Komitmen. Mengakui bahwa Anda memiliki peran dalam masalah adalah bagian dari penyembuhan diri. Membangun kembali fondasi hubungan diawali dengan membuat komitmen untuk mengatasi masalah yang ada satu per satu. Hal ini membutuhkan waktu, sehingga Anda perlu belajar bersabar, namun tetaplah konsisten.

Saat berdialog mengenai apa yang harus diubah dalam hubungan, cobalah untuk tidak saling mengkritik atau pun menyalahkan. Fokuslah pada apa yang menjadi tanggung jawab Anda, dan pastikan pasangan juga melakukan hal yang sama.

Membaca Kasih Sayang ALLAH

Dan Dia (Allah) Telah memberikan kepadamu (keperluanmu) dan segala apa yang kamu mohonkan kepadaNya. Dan jika kamu menghitung nikmat Allah, tidaklah dapat kamu menghinggakannya. Sesungguhnya manusia itu, sangat zalim lagi sangat mengingkari (kufur nikmat)“. (Ibrahim: 34)

Membaca merupakan perintah pertama Allah dalam Al-Qur’an yang ditujukan langsung kepada manusia pilihan-Nya, Rasulullah saw. melalui wahyu pertama ‘Iqra’ (bacalah) dengan nama Tuhanmu yang telah menciptakan’ (Al-Alaq: 1). Membaca di sini harus difahami dalam arti yang luas karena memang objek membaca dalam wahyu pertama tersebut tidak dibatasi dan tidak ditentukan; Bacalah! Berarti beragam yang layak dan harus dibaca. Salah satu objek terbesar yang harus dibaca adalah kasih sayang Allah swt. yang terhampar di seluruh jagat raya ini tanpa terkecuali. Semuanya adalah bukti dan tanda kasih sayang Allah swt. untuk seluruh makhluk ciptaan-Nya.

Untuk itu, ayat di atas hadir untuk mengingatkan manusia akan kasih sayang Allah swt. yang memberikan segala yang dibutuhkan, sekaligus merupakan perintah untuk senantiasa membaca karunia tersebut agar tidak termasuk orang yang zalim, apalagi kufur nikmat seperti yang disebutkan di kalimat terakhir ayat tersebut di atas ‘Sesungguhnya manusia itu sangat zhalim lagi sangat ingkar nikmat.’

Tentu, ayat ini tidak berdiri sendiri seperti juga seluruh ayat-ayat Al-Quran. Setiap ayat memiliki keterkaitan dan korelasi dengan ayat sebelum atau sesudahnya yang menunjukkan wahdatul Qur’an kesatuan dan kesepaduan ayat-ayat Al-Qur’an, termasuk ayat di atas ini harus dibaca dengan mengkorelasikannya dengan dua ayat sebelumnya yang menggambarkan sekian banyak dari nikmat Allah swt. yang harus dibaca dengan penuh kesadaran:

“Allahlah Yang telah menciptakan langit dan bumi serta menurunkan air hujan dari langit, Kemudian Dia mengeluarkan dengan air hujan itu berbagai buah-buahan menjadi rezki untukmu; dan Dia pula telah menundukkan bahtera bagimu supaya bahtera itu, berlayar di lautan dengan kehendak-Nya, dan Dia telah menundukkan (pula) bagimu sungai-sungai. Dan Dia telah menundukkan (pula) bagimu matahari dan bulan yang terus menerus beredar (dalam orbitnya); dan telah menundukkan bagimu malam dan siang.” (Ibrahim: 32-33)

Ayat yang senada dengan ayat di atas dalam bentuk tantangan Allah kepada seluruh makhluk-Nya sekaligus perintahNya untuk membaca hamparan karunia nikmat-Nya yang tiada terhingga adalah surah An-Nahl: 18

“Dan jika kamu menghitung-hitung nikmat Allah, niscaya kamu tak dapat menentukan jumlahnya. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.” Dalam penutup ayat ini Allah swt. hadir dengan dua sifat yang merupakan puncak dari kasih sayang-Nya, yaitu Maha Pengampun lagi Maha Penyayang’.

Ibnu Katsir mengungkapkan penafsirannya dalam kitab Tafsir Al-Qur’an Al-Azhim bahwa selain dari perintah Allah untuk membaca nikmat Allah, pada masa yang sama merupakan sebuah pernyataan akan ketidak berdayaan hamba Allah swt. dalam menghitung nikmat-Nya, apalagi menjalankan kesyukuran karenanya, seperti yang dinyatakan oleh Thalq bin Habib:

“Sesungguhnya hak Allah sangat berat untuk dipenuhi oleh hamba-Nya. Demikian juga nikmat Allah begitu banyak untuk disyukuri oleh hamba-Nya. Karenanya mereka harus bertaubat siang dan malam.”

Membaca kasih sayang Allah merupakan langkah awal mensyukuri nikmat-Nya. Untuk membuktikan bahwa seseorang telah melakukan syukur nikmat, paling tidak terdapat empat langkah yang harus dipenuhinya: pertama, Mengekpresikan kegembiraan dengan kehadiran nikmat tersebut. Kedua, Mengapresiasikan rasa syukur atas nikmat tersebut dengan ungkapan lisan dalam bentuk pujian. Ketiga, membangun komitmen dengan memelihara dan memanfaatkan nikmat tersebut sesuai dengan kehendak Sang Pemberi nikmat. Keempat, Mengembangkan dan memberdayakannya agar melahirkan kenikmatan yang lebih besar di masa yang akan datang sesuai dengan janji Allah swt. dalam firman-Nya:

“Jika kalian bersyukur maka akan Aku tambahkan nikmat-Ku kepadamu.” (Ibrahim: 7) Di sini kesyukuran justru diuji apakah dapat membuahkan kenikmatan yang lain atau malah sebaliknya, menghalangi hadirnya nikmat Allah swt. dalam bentuk yang lainnya.

Ternyata memang mega proyek Iblis terhadap manusia adalah bagaimana menjauhkannya dari kasih sayang Allah swt. sehingga mereka senantiasa hanya membaca ujian dan cobaan yang menimpanya agar mereka tidak termasuk kedalam golongan yang mensyukuri nikmat-Nya. Padahal secara jujur, kasih sayang Allah swt. dalam bentuk anugerah nikmat-Nya pasti jauh lebih besar daripada ujian maupun sanksi-Nya. Di sini, kelemahan manusia membaca nikmat merupakan keberhasilan proyek iblis menyesatkan manusia. Allah menceritakan tentang proyek

Iblis dalam firman-Nya:

“Iblis menjawab: “Karena Engkau Telah menghukum saya tersesat, saya benar-benar akan (menghalang-halangi) mereka dari jalan Engkau yang lurus. Kemudian saya akan mendatangi mereka dari muka dan dari belakang mereka, dari kanan dan dari kiri mereka. dan Engkau tidak akan mendapati kebanyakan mereka bersyukur.“ (Al-A’raf: 16-17)

Dalam konteks ini, sungguh usaha dan kerja Iblis tidak main-main. Ia akan memperdaya manusia dari seluruh segmentasi dan celah kehidupannya tanpa terkecuali. Dalam bahasa Prof. Mutawalli Sya’rawi, “Syaitan akan datang kepada manusia dari titik lemahnya (ya’tisy Syaithan min nuqthah dha’f lil insan).” Jika manusia kuat dari aspek harta, maka ia akan datang melalui pintu wanita. Jika ia kuat pada pintu wanita, ia akan datang dari pintu jabatan dan begitu seterusnya tanpa henti. Sehingga akhirnya hanya segelintir manusia yang akan selamat dari bujuk rayu syetan dan menjadi pribadi yang bersyukur. Allah swt. pernah berpesan kepada Nabi Daud dan keluarga-Nya agar mewaspadai hal tersebut dalam firman-Nya: “Bekerjalah Hai keluarga Daud untuk bersyukur (kepada Allah). dan sedikit sekali dari hamba-hamba-Ku yang berterima kasih (bersyukur).“ (Saba’: 13)

Memang hanya sedikit sekali yang cerdas dan bijak membaca kasih sayang Allah swt. Selebihnya adalah manusia yang suka berkeluh kesah, mengeluh dan tidak bersyukur atas karunia nikmat yang ada. Bahkan kerap menyalahkan orang lain, su’uzhan dan berprasangka buruk kepada Allah. Padahal kebaikan dan pahala sikap syukur itu akan kembali kepada dirinya sendiri, bukan kepada orang lain. Karenanya ujian kesyukuran itu akan terus menyertai manusia sampai Allah benar-benar tahu siapa yang bersyukur diantara hamba-Nya dan siapa di antara mereka yang kufur. ‘Ya Allah, jadikanlah kami termasuk golongan yang sedikit.‘ Allahu a’lam

Jumat, 10 April 2009

Cara Mudah Membuat Pria Tersenyum


Telepon atau kirim sms ditengah kesibukan nya

Anda dan Si Dia mungkin sedang menyadari ketertarikan satu sama lain, dan tengah menjajaki kemungkinan untuk menjalin suatu hubungan. Si Dia adalah pria baru dalam kehidupan Anda, sehingga Anda belum betul-betul mengenalnya luar dalam. Anda tidak bisa berhenti memikirkannya, dan ingin ia pun merasakan hal yang sama. Nah, tidak sulit untuk membuatnya sejenak berhenti melakukan aktivitas rutinnya seperti bekerja atau melakukan hobi, dan beralih memikirkan Anda.

1. Sentuh lengannya. Ada banyak cara halus untuk memberitahu seorang pria bahwa Anda menyukainya, seperti melakukan kontak mata, bermain-main dengan rambut Anda, dan banyak tersenyum. Namun salah satu hal yang membuat pria berdebar adalah ketika kita menyentuh lembut lengannya saat sedang berbicara. Hal ini akan menjadi seperti sebuah surprise untuknya, karena ia tak menduga akan ada "serangan" semacam itu.

2. Kirimkan pesan SMS di tengah-tengah hari saat ia sedang bekerja. Tak ada yang dapat mengobati perasaan bosan di tengah pekerjaan kecuali menerima pesan yang menggoda dari orang yang ia sayangi. Kecuali pekerjaannya sangat menuntut konsentrasi, ia pasti akan melamunkan Anda sepanjang jam makan siang.

3. Tanyalah sesuatu yang sangat diketahuinya, karena pria senang menunjukkan bahwa ia menguasai sesuatu hal. Buat seolah dia seorang pakar di bidangnya. Topiknya tidak harus yang berat. Katakan, misalnya, Anda ingin membeli mobil. Mobil apa yang kira-kira cocok untuk Anda? Bila ia memahami dunia otomotif atau paling tidak berminat di bidang tersebut, ia akan senang menjelaskannya untuk Anda. Jangan lupa perlihatkan tampang tertarik, dan menganggukkan kepala.

4. Berikan pujian yang spesifik. Memuji bahwa ia lucu, ganteng, atau pintar, memang akan membuatnya senang, tetapi pujian yang sangat berarti adalah jika menunjukkan bahwa Anda sangat mengenalnya. Katakan sesuatu seperti, "Aku suka alismu yang jadi satu kalau kamu lagi main scrabble." Atau, "Aku suka cara kamu menjelaskan makanan dari restoran baru."

5. Kirimkan dia catatan yang Anda buat dalam blog yang menceritakan kencan pertama Anda (atau buat saja sekarang). Salah satu hal terbaik dengan memiliki pacar adalah mengenang bagaimana Anda saling memikirkan satu sama lain pada awal menjalani hubungan. Menghidupkan kembali perasaan tidak menentu dan kekhawatiran akan kehilangan akan sangat menyenangkan.

Brokoli Tangkal Kanker Lambung



Konsumsi 2,5 ons brokoli dapat mengurangi risiko dari gangguan dalam perut dan kemungkinan kanker dalam perut, berdasarkan uji coba di Jepang.

Pada penelitian, risiko kanker lambung merupakan salah satu jenis kanker ganas berhasil ditekan dengan pola makan yang mengandung brokoli. Termasuk juga kanker pada kerongkongan, saluran kemih, kulit dan paru-paru.

"Kami harus hati-hati mengenai antusiasme dari pernyataan dari penelitian yang kamilakukan," ujar peneliti dari John Hopkins School of Medicine, Jed W. Fahey yang memimpin studi awal yang kemudian dilanjutkan di Jepang.

"Studi ini merupakan ujicoba yang kecil. Namun semua bukti menunjukkan brokoli atau tunas brokoli dapat mencegah kanker pada manusia," terangnya.

Fahey mengatakan, kandungan zat kimia dalam brokoli yang mendukung perlindungan tubuh terutama terhadap bagian perut yaitu sulforaphone.

Kelompok peneliti yang dipimpinnya pertama kali menggambarkan hal tersebut sebagai antibiotik yang kuat melawan helicobacter pylori pada tahun 2002.

Penelitian di Jepang dalam Cancer Prevention Research melaporkan studi tersebut didesain untuk membuktikan apakah mengonsumsi brokoli yang kaya akan kandungan sulforaphane dalam menunrunkkan kadar bakteri H.pylori sebagai bakteri yang sering dihubungkan dengan risiko dari gangguan perut dan kanker lambung.

Peneltiian yang dilakukan di Jepang karena infeksi dari H.pylori tergolong tinggi. Sekitar 25-30 persen dari warga Amerika Serikat terinfeksi.

"Di Jepang, infeksi mencapai tingkat 90% karena kepadatan penduduk dan kondisi ekonomi yang rendah," ujar Fahey sambil menambahkan, bakteri tersebut dapat ditularkan melalui kontak tubuh.

Studi tersebut dilakukan terhadap 48 orang yang terinfeksi. Setengah dari mereka mengonsumsi tunas alfalfa, yang tidak mengandung sulforaphane.

Setelah delapan minggu, tes menunjukkan tingkat yang lebih rendah infeksi h.pylori dari yang mengonsumsi tunas brokoli, sementara yang mengonsumsi tunas alfalfa tidak mengalami perubahan sama sekali.

"H.pylori dikenal sebagai karsinogen. Fakta yang menunjukkan kami dapat mengurangi efek dari infeksi yang juga merupakan karsinogen memberikan harapan jika seseorang memakan tunas brokoli atau brokoli secara teratur dapat mengurangi tingkat H.pylori dan setelah beberapa tahun akan menurunkan risiko untuk mengalami kanker. Hal itu sulit dibuktikan, namun hasilnya sangat disarankan," tutur Fahey.

Brokoli dan tunasnys sama-sama penting. Demikian dikatakan Dr. Steven H.Zeisel, direktur Nutrition Research Institute di University of North Carolina.

"Secara khusus, tunas yang tumbuh sebelum brokoli memiliki kandungan sulforaphane yang sangat tinggi," terang Zeisel.

Manfaatnya hanya dapat diperoleh ketika brokoli atau tunasnya direndam, kemudian di kunyah. Hanya dengan memisahkan bagian-bagiannya, maka kandungan kimianya akan terbentuk.

Sulforephane kemudian dapat mendukung hati untuk memproduksi enzim yang penting untuk mencegah kanker,tegas Zeisel.

"Orang yang mengonsumsi brokoli lebih banyak, mampu memaksimalisasi fungsi hati dan bagian sel lain untuk menghancurkan sel kanker," ujarnya. Bawang putih memiliki efek yang hampir sama.

Dengan meningkatkan kedua jenis makanan tersebut dalam makanan sehari-hari, yaitu brokoli dan tunasnya, dapat memproduksi kandungan kimia bioaktif yang bermanfaat.

Hal itu merupakan saran yang baik, namun Fahey menuturkan, sebagian orang akan mengambil jalan pintas dengan mengonsumsi pil sulforaphane dibandingkan memakan produk yang baik untuk mereka.

"Saya menyimpulkan, kita tidak dapat meminta seseorang untuk mengganti pola makannya secara drastis. Sebuah pil lebih baik dibandingkan tidak sala sekali. Namun bukan berarti saya menyanrankan atau memprosmosikan konsumsi pil dengan kandungan sulforaphane," tegasnya.

Hanya dua hingga tinga ons per hari, brokoli yang sudah dimasak mampu melindungi tubuh.

Sumber Republika

Jatuh Cinta Bisa Bikin Sehat



Betapa menyenangkannya berada dalam suatu hubungan cinta. Anda dan pasangan menjadi orang yang menyenangkan, berusaha saling membuat pasangan bahagia, pokoknya semua tentang Si Dia. Betapa Anda mendambakan kehadiran Si Dia setiap saat setiap waktu. Menganggapnya seksi, bahkan dalam pakaian tidurnya.

Peneliti sudah lama mencoba membuktikan bahwa perasaan jatuh cinta juga bisa memberikan efek baik untuk kesehatan, lebih dari sekadar perasaan senang karena punya teman kencan di hari Valentine. Para peneliti mencoba membuktikan bahwa seks, rasa senang karena memiliki seseorang, dan rasa kasih bisa membuat seseorang lebih kuat, dengan efek kesehatan yang beragam, dari percepatan penyembuhan, kontrol lebih baik terhadap penyakit kronis hingga hidup lebih lama.

Keuntungan memiliki rasa cinta lebih eksplisit dan bisa diukur:
* Studi yang dilangsungkan di Unitversitas Pittsburgh menemukan bahwa wanita yang berada di dalam pernikahan yang baik memiliki risiko lebih rendah terkena penyakit kardiovaskuler daripada orang yang berada dalam hubungan yang penuh tekanan.

* Studi lain menyebutkan bahwa sejak 1979, ketika studi tersebut dilangsungkan, menunjukkan bahwa pasangan yang menikah memiliki tingkat hidup lebih lama, tingkat risiko terkena serangan jantung lebih rendah, dan bahkan tingkat terkena pneumonianya lebih rendah.

* Studi yang dilakukan Universitas Iowa menemukan bahwa pasien kanker ovarium yang memiliki hubungan kuat dengan orang lain dan berada dalam suatu hubungan yang menyenangkan memiliki aktivitas sel "pembunuh alami" dalam tubuh yang bisa membunuh sel-sel kanker jahat lebih banyak. Dengan kata lain, mereka yang berada dalam hubungan baik dengan pasangannya memiliki tingkat aktivitas sel darah putih lebih baik.

Kerinduan Ini

Rindu aku pada heningnya malamMu
tuk bermunajat padaMU
oh.. sang Pemilik malam
jangan biarkan ku terlelap tanpa mengingatMU

Ku ingin hamparkan sajadah
Tuk memujaMu dikepekatan malamMU
Kerinduan ini getarkan jiwaku
Jiwa nan lara dariMu

Lama...tak kuketuk pintuMu
Jauh...terasa jarak kudenganMU
Rabb...Jadikan malam nanti
Waktu terindah kembali

Tuk kuhamparkan sajadah
Tuk ku menyanjung asmaMU
Karena KAU Maha Indah
Karena KAU Maha Mulia

Rabb...
Kerinduan ini kan jadi indah
saat airmata basahi pipiku
Ditahajudku padaMU

riak hati
Nur Mashita
10042009

Selasa, 07 April 2009

Kekasih Impian Para Pria



tak ada manusia yang sempurna. Tapi tak ada salahnya untuk melihat seperti apa kekasih impian yang diinginkan para pria, kan? Berikut adalah delapan hal yang diinginkan pria dalam diri wanita impiannya yang dibagi oleh Menshealth.com. Apakah Anda memenuhi kriteria ini?

1. Suka humor
Sering merasa ‘down’ menemukan tumpukan majalah-majalah bergambar wanita-wanita berpakaian minim miliknya? Merasa tak berdaya karena tak memiliki tubuh seindah para model tersebut? Eits, jangan salah dulu, menurut Menshealth.com, hanya 12 persen pria yang mengatakan bahwa bentuk tubuh menjadi nilai penting dalam memilih pasangan. Yang lebih penting? Sebanyak 75% pembacanya mengatakan bahwa humor, kepandaian, dan sifat manis lebih penting ketimbang bentuk tubuh wanita. Dari ketiga hal tersebut, humor adalah yang paling teratas. Salah satu penulis Why Do Men Fall Asleep after Sex, Billy Goldberg mengatakan, bahwa humor yang nyambung, justru menandakan kesamaan intelektual. Pria ingin wanita yang nyaman menertawakan leluconnya sendiri dan bisa tertawa bersama para pria. Humor memberikan tiga peran, yakni membuat situasi kaku menjadi cair, menyatukan perbedaan, dan menunjukkan sikap terbuka.

2. Berani menunjukkan sikap afeksi di depan umum
Sebanyak 97% pembaca Men’s Health menyatakan bahwa mereka menyenangi wanita yang tak ragu menunjukkan sikap sayangnya terhadap si pria di depan umum. Tak berarti Anda harus bergelayut di tangannya 24 jam sehari ke mana pun si dia pergi atau tiba-tiba menciumnya di bibir di tengah-tengah keramaian. Namun, tindakan-tindakan terselubung yang membuatnya merasa dan terlihat dicintai saja sudah cukup. Usapan di punggungnya sesekali, tatapan mesra dengan sedikit senyuman sesekali, atau kecupan ringan di lengannya saat duduk berdampingan saja sudah cukup.

3. Mendukung
Pria pun menginginkan partner, bukan seorang asisten. Terkadang pria juga butuh seorang kekasih yang bisa membela dan mendukungnya. Lebih mudah bagi ego pria untuk menerima uluran tangan dari Anda ketimbang harus mengakui kelemahannya jika terjadi suatu hal yang membuatnya ‘down’. Dengan kata lain, pria ingin dibantu, bukan menggembar-gemborkan kekurangannya. Bawakan sup hangat ketika ia sakit, atau berikan dukungan semangat ketika pekerjaannya semakin banyak tekanan. Bantu pria yang sedang dalam masalah untuk merasa bahwa ia akan baik-baik saja, dan ia akan ingin bersama Anda terus. Memarahinya hanya akan membuatnya lari dari Anda.

4. Berikan pujian, perlahan
Pria ingin mendengar pujian mengenai kualitas dalam dirinya, tak hanya sebatas pujian dalam bentuk fisik. Misalnya, katakan betapa Anda menyenangi rasa aman yang ia ciptakan untuk Anda. Bonusnya, hal ini akan membuat ia terpacu untuk terus melakukan hal itu kepada Anda.

5. Berikan kesan baik pada teman-temannya
Wanita pun ingin memiliki waktu bersama sahabat-sahabatnya, kan? Begitu juga para pria yang ingin hangout bersama sahabatnya. Jangan halangi dia untuk berkumpul bersama teman-temannya, jika Anda tak ingin dicap kekasih yang memonopoli. Jika Anda diundang untuk bertemu teman-temannya, temuilah sesekali, berkenalan dan coba kenali mereka. Siapa tahu Anda jadi lebih mengenal si dia dari segi lainnya. Plus, ketika Anda mengenal teman-temannya dan mereka suka pada kesan yang Anda berikan, mereka akan menjaga supaya si dia tidak macam-macam, kan? Anda tak perlu serta merta menjadi sahabat mereka juga, tapi penting untuk menghormati persahabatan yang mereka miliki.

6. Kenalkan dengan teman-teman Anda
Pria pun bisa cemburu. Bahkan pada teman-teman pria yang Anda tahu tak perlu dicemburui. Pria senang pada wanita yang menarik, bersinar, hebat, apa pun julukannya, apalagi jika wanita itu adalah miliknya. Tak heran jika wanita yang menarik itu punya banyak teman pria. Para pria tak masalah jika kekasihnya memiliki teman-teman pria, asal jangan terlalu dekat atau saling menggoda. Kenalkan pasangan Anda kepada teman-teman pria Anda. Para pria akan merasa tak terlalu terancam jika ia mengenal para teman pria dari kekasihnya.

7. Pendengar yang baik
Para pria tak kebal terhadap pergantian mood yang tiba-tiba, seperti para wanita juga. Jika ia tiba-tiba tak bertingkah seperti biasanya, cukup tanyakan ada apa. Jika ia mulai bercerita, bersiaplah untuk mendengarkan. Pria ingin wanita yang sensitif, tapi tidak berlebihan atau terlalu ikut campur. Terkadang hanya dengan mendengarkan saja sudah cukup membantu. Jika hal ini belum cukup, bantu ia untuk melupakan masalah yang sedang dihadapi dengan bos keras kepalanya dengan melakukan hal lain yang menyenangkan. Buat ia tersenyum lagi.

8. Tak membuatnya menunggu
Pria senang wanita yang berdandan manis dan rapi untuk pergi bersamanya. Membuatnya senang melihat Anda, juga membuatnya bangga berjalan bersama wanita cantik. Namun, perhatikan waktu berdandan Anda. Jangan sampai membuat ia harus menunggu Anda untuk berdandan lebih dari 10 menit di ruang tamu. Menunggu adalah aktivitas yang sangat menyebalkan.

Bagaimana menurut Anda? Apakah Anda wanita impiannya?

Terbayang-bayang Sang Mantan

Dalam kamus percintaan, adalah dosa besar bila Anda atau si dia berselingkuh, apalagi jika selingkuh dilakukan dengan mantan pacar. Tak peduli kita dan pasangan masih dalam status pacaran, atau sudah menikah, membuka kembali kontak dengan mantan rentan menimbulkan perselisihan. Bila hubungan Anda dulu berakhir dengan cara yang kurang mengenakkan, tentu mudah saja melupakannya. Namun, bagaimana bila dahulu Anda merasa terpaksa memutuskan hubungan karena alasan yang di luar kontrol Anda, seperti perbedaan keyakinan, atau tempat tinggal? Menemukan kembali jejaknya—berkat jasa berbagai situs jejaring sosial—tentu akan mengembalikan kembali memori Anda tentang dirinya.

Namun, apa pun alasan atau niat Anda menjalin hubungannya dengan mantan, tidak akan membawa pengaruh baik untuk Anda, apalagi untuk kelangsungan hidup Anda dan pasangan saat ini. Ingin tahu lima alasan mengapa Anda tak perlu menjalin kembali hubungan dengan mantan?

1. Pikiran negatif.
Percayakah Anda bahwa satu pikiran negatif dapat membawa pengaruh negatif terhadap hidup Anda? Kebanyakan orang tidak berpikir bahwa hal itu mungkin terjadi, tetapi begitulah kenyataannya. Jika Anda terus berpikir bahwa si dia akan memergoki Anda berhubungan kembali dengan mantan, suatu saat hal itu akan terjadi. Berpikir negatif juga akan mengurangi kompetensi berpikir dan mental Anda.

2. Efisiensi mental dan fisik.
Normal saja bila Anda terkenang dengan masa lalu yang manis. Namun, tidak perlu sepanjang waktu. Hal ini sangat tidak sehat, dan membuat produktivitas Anda berkurang, baik dalam hal pekerjaan, maupun aktivitas keseharian lainnya.

3. Motivasi negatif. Tidak baik bila Anda memikirkan mantan sepanjang waktu. Kenangan buruk tentang bagaimana Anda berpisah akan terus terbayang dalam benak Anda. Kemudian, setengah dari hati Anda ingin kembali menyambung hubungan yang terputus, dengan harapan, situasi sudah berpihak pada Anda dan pasangan. Hal ini hanya akan membuat Anda bimbang karena, di pihak lain, Anda tidak akan menemukan kesalahan apa pun pada diri pasangan yang membuat Anda harus memutuskan hubungan dan kembali kepada mantan.

4. Pikiran negatif berarti kehilangan kesempatan.
Ketika benak Anda tak bisa beralih dari mantan, Anda cenderung akan kehilangan kesempatan untuk menemukan pasangan baru yang akan mendampingi Anda seterusnya. Berhentilah berpikir "seandainya dulu saya...", dan fokuslah pada apa yang terjadi sekarang dan nanti. Jika Anda sudah memiliki pasangan baru, cobalah berpikir secara positif tentang fondasi suatu hubungan yang baik. Lalu terapkan hal itu pada hubungan Anda dengan pasangan.

5. Hanya kesenangan sekejap.
Cinta adalah misteri. Memang ada beberapa orang yang berhasil menjalin hubungan dengan mantan pacar setelah bercerai dari pasangan masing-masing. Namun, belum tentu kemewahan ini juga berlaku untuk Anda. Ketika Anda sudah berpisah dengannya bertahun-tahun, mantan pun sudah sangat berubah. Anda tidak akan tahu bahwa mantan sudah memiliki hubungan yang harmonis dengan istrinya, dan hanya ingin iseng dengan Anda. Pendek kata, just forget him, and move on.

Kuasa Seorang Perempuan




Kaum lelaki mudah goyah dan kalah dengan layanan yang baik, apa lagi dari perempuan yang sangat dikasihi seperti isteri dan ibu. Layanan baik yang disalurkan kepada orang yang berhak menerimanya, bukan sahaja mendatangkan keredhaan Allah tetapi memungkinkan apa yang diminta akan dipenuhi dengan mudah.

KUASA DOA PEREMPUAN

Doa perempuan lebih makbul dari lelaki kerana sifat penyayangnya lebih kuat dari lelaki. Sebagaimana hadis Rasulullah saw: "Doa ibu itu lebih cepat makbul." Orang bertanya:"Kenapa ya Rasulllah?" Jawab baginda : "Ibu lebih penyayang dari bapa dan doa dari orang yang penyayang tidak akan sia-sia."


KUASA TAQWA PEREMPUAN


Ketaqwaan adalah kuasa paling sempurna dan terbaik dalam menangani apa jua masalah. Orang yang paling bertaqwa adalah orang yang paling dikasihi Allah. Allah tidak akan membiarkan orang yang dikasihiNya melainkan dipelihara serta sentiasa dirahmatiNya.
Kuasa taqwa lebih mudah diperolehi oleh perempuan berbanding lelaki kerana kehalusan budi yang ada pada perempuan adalah merupakan penjara daripada melakukan hal-hal yang mendatangkan dosa. Berbanding lelaki yang sebahagian hidupnya berada di luar rumah serta terdedah kepada pelbagai godaan, cubaan dan ujian.
Kekuasaan taqwa ini pula adalah kemuliaan yang diberikan oleh Allah swt sehingga setiap lelaki pasti memerlukan perempuan untuk menghirupkan udara ini atau dalam perkataan lain setiap lelaki pasti dilahirkan oleh perempuan kecuali Nabi Adam a.s. Sekuat-kuat lelaki, kuat lagi perempuan kerana lelaki itu sendirinya datang dari perut perempuan yang menghamilkannya dan melahirkannya ke dunia, kemudian melatih, mendidik, memelihara dari kecil hingga dewasa.
Kemuliaan perempuan akan lebih nyata, jika ditambah dengan ketaatan kepada kaum lelaki yang berhak atasnya sebagaimana maksud hadis Rasulullah saw: "Perempuan yang taat kepada suaminya, semua burung di udara, ikan di air, malaikat di langit, matahari dan bulan : semuanya beristighfar baginya (isteri) selagi mana ia masih taat kepada suaminya dan diredhainya (serta menjaga solat dan puasanya).


Wanita

Lembut Wanita karena senyumnya
Cekal Wanita karena beraninya
Patuh Wanita karena kesetiaannya
Sabar Wanita karena imannya
Kasih Wanita karena belaiannya
Lemah Wanita karena airmatanya
Ikhlas Wanita karena simpatinya
Pendam Wanita karena cemburunya
Sayang Wanita karena sikap keibuannya
Tanpa Wanita lelaki menjadi lemah
Karena Wanita jugalah lelaki menjadi kalah

Senin, 06 April 2009

Dosa yang Lebih Besar Dari Berzina

Pada suatu senja yang lenggang, terlihat seorang wanita berjalan terhuyung-huyung. Pakaiannya yang serba hitam menandakan bahwa IA berada dalam duka cita yang mencekam. Kerudungnya menangkup rapat hampir seluruh wajahnya. Tanpa rias muka atau perhiasan menempel di tubuhnya. Kulit yang bersih, badan yang ramping Dan roman mukanya yang ayu, tidak dapat menghapus kesan kepedihan yang tengah meruyak hidupnya. Ia melangkah terseret-seret mendekati kediaman rumah Nabi Musa a.s.

Diketuknya pintu pelan-pelan sambil mengucapkan salam. Maka terdengarlah ucapan dari dalam “Silakan masuk”. Perempuan cantik itu lalu berjalan masuk sambil kepalanya terus merunduk. Air matanya berderai tatkala IA berkata, “Wahai Nabi Allah. Tolonglah saya, Doakan saya agar Tuhan berkenan mengampuni dosa keji saya.” “Apakah dosamu wahai wanita ayu?” tanya Nabi Musa as terkejut. “Saya takut mengatakannya.” jawab wanita cantik. “Katakanlah jangan ragu-ragu!” desak Nabi Musa. Maka perempuan itu pun terpatah bercerita, “Saya ……telah berzina.” Kepala Nabi Musa terangkat, hatinya tersentak.

Perempuan itu meneruskan, “Dari perzinaan itu saya pun……lantas hamil. Setelah anak itu lahir, langsung saya……. Cekik lehernya sampai……tewas”, ucap wanita itu seraya menagis sejadi-jadinya. Nabi musa berapi-api matanya. Dengan muka berang IA menghardik,” Perempuan bejad, enyah kamu dari sini! Agar siksa Allah tidak jatuh ke dalam rumahku karena perbuatanmu. Pergi!”…teriak Nabi Musa sambil memalingkan Mata karena jijik.

Perempuan berwajah ayu dengan hati bagaikan kaca membentur batu, hancur luluh segera bangkit Dan melangkah surut. Dia terantuk-antuk ke luar dari dalam rumah Nabi Musa. Ratap tangisnya amat memilukan. Ia tak tahu harus kemana lagi hendak mengadu. Bahkan IA tak tahu mau di bawa kemana lagi kaki-kakinya. Bila seorang Nabi saja sudah menolaknya, bagaimana pula manusia lain bakal menerimanya? Terbayang olehnya betapa besar dosanya, betapa jahat perbuatannya. Ia tidak tahu bahwa sepeninggalnya, Malaikat Jibril turun mendatangi Nabi Musa. Sang Ruhul Amin Jibril lalu bertanya, “Mengapa engkau menolak seorang wanita yang hendak bertobat dari dosanya? Tidakkah engkau tahu dosa yang lebih besar daripadanya?” Nabi Musa terperanjat. “Dosa apakah yang lebih besar dari kekejian wanita pezina Dan pembunuh itu?” Maka Nabi Musa dengan penuh rasa ingin tahu bertanya kepada Jibril.

“Betulkah Ada dosa yang lebih besar dari pada perempuan yang nista itu?” “Ada!” jawab Jibril dengan tegas. “Dosa apakah itu?” tanya Musa kian penasaran. “Orang yang meninggalkan sholat dengan sengaja Dan tanpa menyesal. Orang itu dosanya lebih besar dari pada seribu kali berzina. Mendengar penjelasan ini Nabi Musa kemudian memanggil wanita tadi untuk menghadap kembali kepadanya. Ia mengangkat tangan dengan khusuk untuk memohonkan ampunan kepada Allah untuk perempuan tersebut.

Nabi Musa menyadari, orang yang meninggalkan sembahyang dengan sengaja Dan tanpa penyesalan adalah sama saja seperti berpendapat bahwa sembahyang itu tidak wajib Dan tidak perlu atas dirinya. Berarti IA seakan-akan menganggap remeh perintah Tuhan, bahkan seolah-olah menganggap Tuhan tidak punya hak untuk mengatur Dan memerintah hamba-Nya. Sedang orang yang bertobat Dan menyesali dosanya dengan sungguh-sungguh berarti masih mempunyai iman didadanya Dan yakin bahwa Allah itu berada di jalan ketaatan kepada-Nya. Itulah sebabnya Tuhan pasti mau menerima kedatangannya.

Dikutip dari buku 30 kisah teladan - KH > Abdurrahman Arroisy)




wallohu alam bi showab....semoga membawa berkah

Jumat, 03 April 2009

Setelah Putus, Lalu?



Melupakan Si Dia yang sudah bertahun-tahun bersama Anda memang tidak mudah. Apakah harus menelepon dia? Mencari yang baru? Atau menghilang dan pergi dari lingkungan Anda?

Baru putus hubungan memang fase yang tidak mengenakkan. Wajar jika Anda memutar otak untuk merasionalisasi perasaan Anda. Termasuk ketika otak Anda bertanya “coba saja waktu itu saya....” Berikut adalah tips yang sebaiknya dilakukan ketika hubungan telah berakhir.

Bersihkan segala hal yang mengingatkan tentang dia
Ketika orang-orang yang baru putus hubungan menghapus atau membuang barang-barang dari kekasih lamanya, itu bukanlah hal yang berlebihan. Ini adalah fase krusial untuk bisa melewati masa sulit untuk melupakan si dia. Singkirkan segala hal yang bisa mengingatkan Anda tentang dia, termasuk foto-foto dan hadiah (jika barang itu mahal, simpan di tempat tersembunyi hingga Anda bisa mengatasi perasaan Anda, atau berikan ke orang lain). Jika Anda biasa menyimpan namanya di urutan paling atas daftar kontak Anda, ubah namanya sehingga tak langsung keluar.

Tentukan tujuan baru
Dunia belum berakhir jika kau putuskan aku, begitu lirik lagu tentang putus hubungan. Terkadang seseorang yang baru putus dari hubungan yang mendalam bisa mengalami depresi atau merasa tak memiliki tujuan. Namun, lihat sisi baiknya, ini adalah saat yang tepat untuk menjalani tantangan baru. Memang mungkin terasa berat, tapi ini justru saat yang tepat untuk menambah pengalaman dan pembelajaran baru. Daftar ikut kursus musik yang sejak lama ingin Anda ikuti, atau kursus masak, bahkan kursus bela diri yang ia selalu larang untuk ikuti. Memiliki tujuan di luar diri Anda sendiri bisa mengurangi waktu untuk mengasihani diri atau berlarut-larut dalam kesedihan. Siapa tahu Anda justru menemukan seseorang yang lain? Temukan sesuatu yang bisa membuat Anda bersemangat untuk bangun di pagi hari.

Keluar kota
Mengubah setting kehidupan di sekitar Anda bisa membantu untuk mengangkat semangat. Cobalah untuk mengunjungi tempat-tempat yang ingin Anda kunjungi sejak lama namun belum sempat. Ajak teman-teman atau keluarga untuk bersenang-senang, traveling ke perkebunan, atau berjalan-jalan ke pantai sambil menikmati spa. Anda akan terstimulasi untuk menikmati alam sekitar daripada berlarut-larut dalam kenangan dahulu.

Ciptakan memori baru
Bahkan dengan flirting sekilas dengan rekan sekerja atau pelayan di restoran langganan bisa mengalihkan pikiran Anda dari Si Dia. Belum merasa ingin bermain-main dengan perasaan itu? Cobalah menggali hubungan lebih dalam dengan keluarga. Entah itu dengan keponakan, dengan adik atau kakak yang selama ini terabaikan, mungkin dengan orangtua yang sudah lama tak dihubungi, atau dengan teman lama dari kuliah atau SMA.

Rayakan masa lajang Anda
Memang tak mudah untuk menjadi orang yang baru saja putus hubungan. Tetapi jika ditilik lebih dalam, bila memang Si Dia bukan jodohnya bukankah lebih baik melajang saja? Untuk merayakan kelajangan ini, bersenang-senanglah dengan teman-teman Anda dan masuki hidup dengan penuh optimis daripada tenggelam dalam kesedihan.

10 Hal Romantis Menurut Pria



Hal-hal romantis, jangan selalu diterjemahkan sebagai makan malam dengan cahaya lilin. Romantisme juga berkaitan dengan hal-hal yang dapat membuatnya teringat masa lalu, sesuatu yang Anda lakukan dan berkesan buatnya, pokoknya apa saja yang dapat membangkitkan perasaan cinta antara Anda dan pasangan. Dan, tidak seperti yang Anda pikirkan sebelumnya, ternyata tidak sulit menciptakan suasana romantis bagi pasangan. Anda hanya perlu mengingat apa yang pernah dilakukannya untuk Anda, dan mengirimkan pesan bahwa Anda menghargai dan mencintainya.

1. Berdandan untuknya
Si Dia pernah membelikan Anda pakaian, atau sepatu? Mungkin Anda pernah memakainya, sekali atau dua kali, lalu menyimpannya di lemari. Hal ini pasti akan menimbulkan pertanyaan baginya: Anda tidak menyukai pemberiannya itu. Mungkin, seleranya kurang pas untuk Anda. Namun, "Cobalah untuk berdandan sesuai seleranya sekali waktu," saran Barbara De Angelis, Ph.D., penulis Secrets About Men Every Woman Should Know. "Ajak dia berbelanja, dan biarkan dia memilih pakaian yang dia inginkan untuk dipakai Anda, atau lingerie yang menurutnya seksi."

Ingatlah, Anda melakukan hal ini untuk dia, bukan untuk Anda. Tidak apa-apa kan, sesekali membuatnya senang?

2. Lebih sering menyentuhnya
Sentuhan tidak selalu berarti hubungan seks, atau pijatan. Sentuh lembut kakinya di bawah meja, usapkan tangan Anda di pundak atau punggungnya.... Pria menganggap sentuhan wanita yang mereka cintai itu sangat menentramkan hati. Dalam bahasa non verbal, hal ini bisa diterjemahkan sebagai, "Aku sayang banget sama kamu." Sentuhan semacam ini juga tidak harus diartikan ajakan untuk berhubungan seksual. "Belajarlah untuk mencintai dan menghargai tubuh pria," kata De Angelis. "Hal ini membuatnya merasa Anda mencintai setiap bagian tubuhnya."

3. Membiarkan dia hangout bersama teman-teman prianya
Heran, karena konsep romantis di sini tidak melibatkan Anda? Ya, pria memang memerlukan waktu untuk menjauhkan diri dan membentuk koneksi dengan sesamanya, untuk bertingkah gila-gilaan, atau kekanak-kanakan. Anda pun suatu ketika ingin menghabiskan waktu bersama teman-teman wanita untuk membicarakan pria, bebas mengagumi pria-pria tampan yang lewat di depan Anda. Mereka pun begitu. Jangan terlalu serius mengenai hal ini, dan ia akan mencintai Anda karena sikap Anda tersebut. Dan, tak perlu meneleponnya berulang kali saat ia sedang bersama gerombolannya. Hal itu justru menunjukkan kepercayaan Anda padanya, bahwa membuatnya bahagia tak hanya dengan memberikan sentuhan erotis.

4. Muncul di kantornya
Buat surprise dengan tiba-tiba mengunjunginya di kantor menjelang pulang. Tentu saja, hal ini bisa dilakukan jika Si Dia sedang tidak sibuk. Bila ia seorang yang senang bersosialisasi, ia akan senang mengajak Anda menghabiskan waktu dengan teman-temannya, pria atau wanita. Namun hadir di kantornya bisa juga diartikan secara kiasan: buat kehadiran Anda dirasakan olehnya sepanjang hari. Caranya, bisa dengan meneleponnya, atau mengiriminya email berisi foto seksi Anda. "Menurut saya pria senang mendengar betapa sang istri mencintai dan merindukannya," tukas Ronald Goldstein, Ph.D., psikolog dan konsultan perkawinan di Newtown, Pennsylvania.

5. Mengatakan betapa hebat ia di mata Anda
Pria umumnya tidak mampu mengekspresikan dirinya secara verbal, oleh karena itu kitalah yang perlu menyampaikannya untuk dia. Katakan pada suami betapa ia membuat Anda merasa aman dan nyaman, berterima kasihlah karena ia telah bekerja begitu keras untuk keluarga (meskipun Anda pun bekerja sama kerasnya), ceritakan betapa kasihan teman-teman Anda yang tidak mempunyai suami seperti dia. Memang tidak mudah menyampaikannya di sela-sela jam kantor yang sibuk, namun pesan kilat pun akan membuatnya merasa diinginkan dan dibutuhkan. Jika ia terlihat lelah dan stres sepulang kantor, siapkan bir dingin, air panas untuk mandi, membawakan baju gantinya, atau apa saja yang membuatnya merasa rileks. Pijatan halus di pundaknya akan mengatakan, semuanya akan baik-baik saja.

6. Menyiapkan kencan yang berbeda dari biasanya
Nongkrong di mal yang biasa Anda lakukan pada malam minggu, tentu tidak termasuk. Ajaklah dia keluar kota di akhir minggu, atau siapkan tiket nonton film di bioskop mewah yang belum sempat dikunjunginya sejak dulu. Untuk memastikan rencana ini berhasil, gali apa yang dibutuhkan oleh hubungan Anda saat ini. Bila Anda terlalu lelah bekerja, bagaimana kalau cuti bersama dan berlibur di tempat favorit Anda? Bosan dengan situasi sehari-hari? Anda bisa membuka kamar di hotel lokal. Lebih seru lagi bila kegiatan ini Anda lakukan secara spontan.

7. Hubungan seks yang mendebarkan
Saat Anda telah lama menikah, hubungan seks seringkali menjadi kewajiban saja. Anda sudah melupakan unsur kesenangan di dalamnya. Coba ingat bagaimana Anda berhubungan seks saat pertama menikah? Ketika Anda masih sering tersipu, ketika Si Dia masih sering melontarkan ide mengenai gaya-gaya baru, atau memilih tempat seperti di ruang tamu, atau di ruang tengah. Lakukan kembali hal-hal yang mendebarkan ini. Atau, bila Anda terbiasa berhubungan intim dengan lampu dimatikan, kali ini lakukan dengan lampu menyala, atau dengan bantuan lilin. Cari tahu fantasi seksual yang masih dimilikinya.

8. Berikan hadiah yang hanya dapat dinikmatinya
Jika Anda memberi hadiah berupa ponsel, atau pemutar musik, mungkin suatu saat Anda akan meminjamnya. Memberi hadiah yang hanya dapat dinikmatinya mengirimkan pesan bahwa Anda ingin membuat Si Dia senang atau bahagia. Jadi, jangan pikirkan apa yang ingin Anda berikan untuknya, tetapi apa yang disenangi atau dibutuhkannya. Misalnya, tiket konser band yang disukainya, supaya ia bisa nonton bersama teman-temannya. Atau, stick bilyar yang ingin dimilikinya sejak dulu. Anda lebih tahu apa yang dibutuhkan suami, kan?

9. Tunjukkan perhatian untuk keluarganya
Rutinitas sehari-hari sering membuat hari begitu cepat berlalu. Perhatian Anda tercurah ke pekerjaan, atau mengurus keperluan anak-anak. Sampai-sampai Anda melupakan ulang tahunnya. Atau ulang tahun kakak, adik, atau orangtuanya. Buat reminder di ponsel untuk mengingatkan Anda hari jadi anggota keluarganya. Tanpa diminta, kirimkan SMS ucapan selamat ulang tahun, atau simpati jika ada keluarga lain yang sedang berduka. Kirimkan bunga, atau kue untuk adiknya yang baru saja dipromosikan. Ucapan terima kasih dari sang adik, yang mengira hadiah tersebut berasal dari sang kakak, akan membuat Si Dia makin menghargai perhatian Anda.

10. Memasak untuknya
Anda mungkin pandai memasak, namun sering enggan memasak karena malas membereskan peralatannya, atau memang tidak lagi mempunyai waktu saat hari kerja. Di akhir minggu, memasaklah untuk dirinya. Buat makanan kesukaannya, atau masakan andalan Anda yang membuatnya jatuh cinta pada Anda. Aturlah makan pagi (atau makan malam), lengkap dengan snack, minuman kesukaannya, dan makanan penutup. Tak perlu memikirkan setting menu seperti di hotel. Siapkan saja snack atau buah-buahan favoritnya. Makanlah perlahan sambil ngobrol ringan. Momen ini akan sangat membuatnya rileks.

Rabu, 01 April 2009

5 Kesalahan yang Dilakukan Wanita Single

Anda cantik, modis, menyenangkan, seru, mapan, banyak teman, pandai memasak, dan lain sebagainya. Lalu, mengapa sulit sekali mendapatkan lelaki? Menurut Rhonda Findling, pengarang The Dating Cure, terkadang para wanita tanpa sadar telah mengirimkan sinyal "Jangan dekat-dekat!". Apa saja bentuk sinyal-sinyal yang membuat pria menjauhi wanita single?

Anda berada dalam gerombolan
Ketika sedang ingin mencari pria, ada perasaan lebih aman dan nyaman jika Anda membawa teman wanita lain. Masalahnya, dikelilingi dengan sekawanan wanita justru membuat Anda sulit didekati. Findling menambahkan hal ini bisa membuat si pria merasa takut ditolak di depan sekelompok orang. Untuk membuat diri Anda mudah didekati, pergilah dengan beberapa wanita saja, atau jika memang Anda berada dalam gerombolan, cobalah melepaskan diri dari mereka sejenak, entah itu untuk memesan minuman di konter yang agak jauh, atau melihat-lihat majalah di bagian ujung ruangan.

Anda tidak bergaul
Ketika Anda berada dalam grup yang sama, atau berada dalam lingkungan yang sama berulang-ulang setiap hari dan tidak berusaha mencari suasana baru, akan sulit untuk menemukan teman baru. Cobalah untuk melihat bagian "dunia" lain di tempat-tempat baru. Entah itu ikut les bahasa asing, ataukah ikut kursus-kursus yang sudah lama ingin Anda ikuti. Dengan begini, Anda berkesempatan bertemu orang-orang baru. Keluarlah dari comfort zone.

Anda bertingkah tak mengenakkan pada pria lain
Ketika Anda sedang mengincar seorang pria ganteng di ujung kiri ruangan, lalu tiba-tiba ada pria lain yang berusaha mencari perhatian Anda. Mungkin Anda merasa ingin membuat pria ini menyudahi saja usahanya. Mungkin Anda tergoda untuk memberikan sikap dingin kepada pria yang tak Anda inginkan ini, namun hati-hati, sikap Anda yang dingin ini bisa ditangkap oleh pria incaran Anda dan malah membuatnya ragu mendekati Anda. Jika memang pria ini tidak terlalu menyebalkan, tetaplah berusaha bersikap sopan dan baik padanya. Namun jika memang tak mengenakkan, mintalah baik-baik untuk mengakhiri pembicaraan.

Menolak dicomblangi
Anda berkeluh-kesah betapa sulitnya menemukan Si Mr. Right, tetapi Anda bersikeras menemukannya sendiri, dan menolak tawaran untuk dikenalkan kepada teman dari sahabat Anda. Ini bisa mempersulit Anda sendiri. Bukalah jendela hati Anda untuk memperluas pergaulan dan kesempatan. Jika beruntung, Anda akan menemukan tambatan hati. Jika tidak, hei... setidaknya Anda mendapat teman baru.

Anda terlalu berlebihan“Pria bisa mencium keputusasaan,” ungkap psikoterapis, Katherine Woodward Thomas, penulis Calling in “The One”. Kebanyakan pria akan menjauhi wanita yang dirasa amat memerlukan seorang pria. Ketika seorang wanita berniat mencari seorang pria, biasanya ia akan sangat perhatian terhadap penampilannya sehingga sulit untuk menikmati waktu atau menikmati dirinya. Bila Anda ingin nongkrong di coffee shop, sebaiknya Anda memang ke tempat tersebut untuk bersenang-senang, bukan untuk menjaring pria. Justru ketika Anda bersikap santai, Anda akan menarik perhatian para pria.

7 Cara Meningkatkan Gairah Perkawinan

Bagi banyak pasangan pengantin baru, perkawinan menjadi suatu pengalaman baru yang mendebarkan. Ada perasaan menyenangkan karena bisa lebih sering bersama pasangan, ada pula rasa bingung saat berusaha mentoleransi kebiasaan-kebiasan baru pasangan.

Namun bagi pasangan yang sudah lama pacaran, pernikahan bisa-bisa hanya menjadi perubahan status saja. Anda merasa menikah tidak banyak bedanya dengan saat pacaran, karena Anda sudah terlalu lama bersamanya. Hal seperti ini seperti berpotensi memunculkan rasa bosan. Jadi bagaimana cara meningkatkan gairah dalam perkawinan? Trik ini juga berguna bagi pasangan baru lainnya agar tetap menjaga kehangatan dalam hubungannya.

1. Ciptakan suasana seperti saat mulai pacaran
Menurut Patti Britton, PhD, sex therapist dan penulis The Idiot’s Guide to Sensual Massage, sangat baik bila Anda kembali flirting pada suami. Coba ingat bagaimana dulu cara Anda membuatnya "meleleh" di depan Anda. Apakah karena senyum malu-malu Anda? Apakah cara Anda meminta sesuatu dengan menggemaskan, sehingga ia tak kuasa membiarkan Anda kecewa? Atau panggilan sayang Anda untuknya, yang membuatnya bangga memiliki Anda? Bergandengan tangan sesering waktu pacaran juga akan meningkatkan rasa kebersamaan di antara Anda.

2. Buat panggilan kesayangan
Pasangan lain mungkin akan menyebut "Sayang", "Yang", "Honey", atau "Babe". Anda bisa menciptakan panggilan sayang Anda sendiri. Mungkin dengan nama dari tokoh film animasi kesukaannya, atau meniru cara keponakan memanggilnya. Seorang rekan Kompas.com memanggil calon suaminya dengan "Masnya", karena teman-teman indekosnya dulu selalu mengatakan, "Puuut... masnya datang!". Menjadi unik karena "sejarah" nama kesayangan tersebut hanya Anda berdua yang mengetahui, dan tentu tidak akan dipakai oleh pasangan lain.

3. Anggaplah suami sebagai "alter-ego" Anda
Hal ini memang dirasakan pasangan yang sudah lama berhubungan, dimana chemistry lebih memegang peranan daripada perasaan berbunga-bunga. Anda dan Si Dia merasa sudah menjadi satu bagian, saling merasa nyaman satu sama lain. Hasilnya, Anda pun lebih percaya diri di depannya. Misalnya, dengan tidak malu bertelanjang di hadapannya, atau mengenakan pakaian seksi yang sedikit menampakkan pundak atau dada saat menghadiri pesta.

4. Coba aktivitas yang baru
Kegiatan Anda sebagai pengantin baru mungkin tak banyak bedanya dengan saat pacaran. Makan, nonton, atau mengunjungi keluarga. Namun, coba lakukan sesuatu yang tak pernah Anda pikirkan sebelumnya, seperti jalan-jalan ke kota-kota yang biasanya tidak menjadi tujuan berlibur Anda, seperti Garut, Tasikmalaya, Solo, atau Malang dan sekitarnya. Ikuti arung jeram berdua. Tontonlah teater yang menampilkan selebriti sebagai bintang tamu. Anda tak akan tahu jika kegiatan baru tersebut akan menyenangkan bagi Anda.

5. Selalu intim, meskipun sedang tidak mood
Bila Anda melewatkan aktivitas paling intim antara Anda dan pasangan, Anda tidak akan membantu keharmonisan hubungan Anda. Intercourse dan orgasme memicu oxytocin, "hormon cinta" yang harus dilepaskan oleh tubuh, yang membuat Anda merasa melebur sebagai pasangan. Semakin banyak Anda melakukan hubungan seks, semakin sering Anda menginginkannya. Bila Anda merasa kelelahan saat malam, tidurlah lebih cepat, dan bangun lebih awal untuk melakukan "serangan" di pagi hari. Bila tidak, melakukan hal-hal menyenangkan berdua di dalam kamar juga seru: saling memijat, sarapan di dalam kamar, atau ngobrol intim sepanjang hari.

6. Mandi berdua
Buat kejutan dengan menyusup masuk ke dalam kamar mandi saat suami sedang berada di dalamnya. Saling menyabuni, atau memberikan sentuhan-sentuhan kecil, akan menciptakan kehangatan di antara Anda. Bila memungkinkan, jadikan aktivitas mandi berdua ini menjadi kebiasaan Anda yang baru.

7. Berjanji untuk selalu mesra

Pernahkah Anda melihat pasangan paruh baya yang masih terlihat mesra satu sama lain? Tidak inginkah Anda menjadi seperti itu kelak? Bila ya, berjanjilah mulai sekarang dengan calon suami untuk terus memperlihatkan kemesraan hingga nanti Anda beranjak tua. Tak usah malu memperlihatkan kemesraan Anda di depan teman-teman, seperti menggandeng tangannya, memeluk, mengecup kening, atau sekadar mengelus rambut atau pundaknya. Percayalah, komentar teman-teman pria seperti, "Alaaah... norak banget sih!", hanyalah menunjukkan rasa iri hati karena mereka tidak terbiasa bersikap mesra dengan pasangannya.

Mengenai Perjanjian Pra Nikah



Jika Anda sering mendengarkan berita gosip, sering terdengar suatu tren di kalangan selebritis Hollywood tentang dilakukannya perjanjian pra nikah, atau disebut juga pre nuptial agreement. Hal ini dibuat untuk melindungi harta milik masing-masing mempelai. Perlukah perjanjian ini dibuat? Bukankah ini justru menodai kepercayaan dalam pernikahan? Berikut adalah penjabaran dari T. Estu Indrajaya (Estu & Company, Advocates & Solicitors, Patent & Trademark Attorneys) mengenai perjanjian pra nikah.

Perjanjian pra nikah adalah perjanjian antara kedua belah pihak yang akan melangsungkan pernikahan di hadapan notaris. Undang-undang No. 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan mengatur mengenai perjanjian pra nikah. Pasal 29 menyebutkan:
1. Pada waktu atau sebelum perkawinan dilangsungkan, kedua pihak atas persetujuan bersama dapat mengadakan perjanjian tertulis yang disahkan oleh Pegawai pencatat perkawinan, setelah mana isinya berlaku juga terhadap pihak ketiga sepanjang pihak ketiga tersangkut.
2. Perjanjian tersebut tidak dapat disahkan bilamana melanggar batas-batas hukum, agama, dan kesusilaan.
3. Perjanjian tersebut mulai berlaku sejak perkawinan dilangsungkan.
4. Selama perkawinan berlangsung perjanjian tersebut tidak dapat dirubah, kecuali bila dari kedua belah pihak ada persetujuan untuk merubah dan perubahan tidak merugikan pihak ketiga.

Di Undang-Undang Perkawinan, disebutkan bahwa dalam perjanjian pra nikah dalam pasal ini tak termasuk taklik-talak. Secara awam dan garis besar, perjanjian pra nikah dapat digolongkan menjadi 2 macam, yakni Perjanjian Pemisahan Harta Murni dan Perjanjian Harta Bawaan.

Untuk Perjanjian Harta Murni, dalam artian benar-benar memisahkan seluruh jenis harta kedua belah pihak selama perkawinan berlangsung, termasuk penghasilan yang didapat, utang dan segala macam harta, baik yang didapat sebelum pernikahan maupun yang didapat setelah pernikahan. Kemudian mengenai pengeluaran-pengeluaran rutin keluarga (uang belanja keluarga, pendidikan anak, asuransi, dan lain-lain) selama dalam tali pernikahan biasanya ditanggung secara keseluruhan oleh suami. Namun tidak mutlak, tergantung kesepakatan kedua pihak.

Kemudian, Perjanjian Harta Bawaan dalam perjanjian ini yang menjadi objek perjanjian hanyalah harta benda bawaan milik para pihak sebelum terikat tali perkawinan. Sedangkan harta yang nantinya didapat setelah terjadinya pernikahan menjadi harga bersama (harta gono-gini) dan pengeluaran rutin keluarga dibicarakan bersama.

Namun, seiring berkembangnya zaman dan emansipasi kaum wanita dewasa ini, maka tidak menutup kemungkinan perjanjian pra nikah tersebut tidak memuat mengenai harta benda, melainkan mengenai hal-hal lain yang dirasa lebih perlu contohnya proteksi diri oleh pihak istri terhadap kemungkinan terjadinya kekerasan dalam rumah tangga.

Perjanjian pra nikah memang masih belum ’populer’ di kalangan masyarakat Indonesia, malah dianggap tabu dan negatif. Karena hal ini masih dianggap ’pamali’ karena memikirkan perceraian terlebih dulu sebelum menikah.

Namun demikian, perjanjian pra nikah mempunyai cukup manfaat, antara lain:
1. Dapat menimbulkan sikap saling terbuka antar pasangan dalam hal keuangan. Masing-masing pihak dapat mengekspresikan kemauannya dalam perjanjian ini.

2. Menghindari sifat boros salah satu pasangan. Dalam hal salah satu pasangan mempunyai indikasi boros, maka dengan adanya perjanjian ini dapat menyelamatkan rumah tangga perkawinan mereka nantinya. Dengan adanya perjanjian ini, maka pihak yang boros harus menaati semua aturan-aturan yang sudah disepakati dalam perjanjian pra-nikah.

3. Menghindari dari maksud buruk salah satu pasangan. Seringkali pernikahan menjadi suatu sarana untuk memperoleh keuntungan atau kekayaan dari pihak lain. Menikah kemudian mengajukan gugatan cerai untuk mendapatkan harta gono gini. Dengan adanya perjanjian pra nikah ini maka akan melindungi harta benda dari rebutan pihak lain.

4. Melindungi salah satu pihak dari tindakan hukum. Apabila salah satu pihak mengajukan kredit (misalnya kredit rumah) biasanya akan dilakukan penandatanganan perjanjian kredit oleh suami-istri sehingga utang kredit tersebut ditanggung bersama. Namun, dengan adanya perjanjian ini, maka yang mengajukan kredit bertanggung jawab atas dirinya sendiri dan bukan menjadi utang bersama.

5. Bagi perempuan WNI yang menikah dengan lelaki WNA, sebaiknya mereka memiliki perjanjian pra nikah, untuk memproteksi diri mereka sendiri, karena kalau tidak, maka perempuan WNI tersebut tidak akan bisa membeli tanah dan rumah atas namanya sendiri. Selain dari pada itu, perjanjian ini dapat pula memuat mengenai kewarganegaraan anak yang nantinya dilahirkan dari perkawinan campuran, bahwa anak yang nantinya dilahirkan akan mengikuti kewarganegaraan ibu dengan pertimbangan-pertimbangan tertentu, misalnya pekerjaan ibu yang berlokasi di Indonesia.

Perjanjian semacam ini terbuat untuk melindungi pihak-pihak tertentu dari adanya kemungkinan-kemungkinan buruk dan dibuat setelah banyaknya kejadian-kejadian. Nah, setelah penjabaran dari Estu Indrajaya tersebut, tergantung dari Anda kembali bagaimana menyikapi perjanjian pra nikah ini.